7 February 2014
Sinema Pintu Taubat: Aku Dipaksa Tinggalin Suamiku - Sinopsis
Tayang: 8-Feb-2014 12:00 WIB
Sinopsis
Bagaimana jadinya jika seorang istri shalihah dipaksa meninggalkan suaminya atas perintah mertuanya hanya karena tidak suka kepada sang istri? Itulah yang menimpa sosok wanita yang bernama Kasih dalam kisah berikut ini. Hanya karena Kasih yatim piatu dan miskin, walau cantik dan berbudi baik serta shalihah, tetap saja mertuanya, Retno tidak mau menerimanya. Padahal putra Retno, Ryan begitu mencintai Kasih tanpa memandang asal usul atau kemiskinannya.
Ryan memang berbeda dengan ibunya. Bahkan ia rela kehilangan harta warisan keluarganya dari pada dilarang menikahi Kasih. Walau Retno sudah berusaha mencegahnya, akhirnya Ryan dan Kasih berhasil menikah dan memulai hidup mereka sendiri. Walau hidup dalam keadaan pas-pasan, Ryan dan Kasih hidup bahagia, apalagi Kasih akhirnya hamil dan melahirkan seorang putra, Aditya. Sayangnya Retno tetap tidak mau melepaskan mereka. Akhirnya Retno berhasil menemukan lokasi mereka dan ketika Ryan pergi kerja, ia mendatangi Kasih. Istri Ryan diancam untuk meninggalkan suaminya dan bahkan putranya juga. Ancaman Retno itu ternyata berhasil.
Mengapa Retno berhasil mengancam Kasih untuk meninggalkan Ryan dan Aditya? Apa yang akan terjadi selanjutnya? Jangan lewatkan FTV Aku Dipaksa Tinggalin Suamiku di layar Indosiar. Selamat menyaksikan.(MegaKreasi/indosiar.com/Fch)
Courtesy of:
http://www.indosiar.com/
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
No comments :
Post a Comment